Logo Bloomberg Technoz

Laba WIKA Beton (WTON) Naik 90% Jadi Rp65 M di 2024

Recha Tiara Dermawan
24 March 2025 08:00

WIKA Beton (wika-beton.co.id)
WIKA Beton (wika-beton.co.id)

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) mencatatkan lonjakan laba bersih sebesar 90,45% sepanjang 2024, mencapai Rp65 miliar dibandingkan Rp34,13 miliar pada 2023.

Kenaikan tajam ini terjadi di tengah kondisi industri yang menantang dan didorong oleh sejumlah faktor non-operasional yang signifikan dari WTON.

Berdasarkan laporan keuangan terbaru, pendapatan WTON tumbuh 16,48% menjadi Rp4,89 triliun pada 2024, dari Rp4,2 triliun pada tahun sebelumnya.

Sejalan dengan kenaikan pendapatan, beban pokok WTON juga meningkat 16,55% menjadi Rp4,52 triliun, sehingga laba kotor hanya tumbuh 15,72% menjadi Rp373,7 miliar.

Di sisi operasional, beban usaha mengalami kenaikan 21,81% menjadi Rp160,3 miliar. Meski demikian, laba usaha masih naik 11,53% menjadi Rp213,4 miliar.