Prabowo Dengar Bonus Hari Raya Ojol Rp1 Juta per Orang
Azura Yumna Ramadani Purnama
21 March 2025 18:16

Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto mendengar bahwa pengemudi ojek online (ojol) akan menerima Bonus Hari Raya (BHR) sekitar Rp1 juta per orang pada hari raya Idulfitri mendatang.
Meskipun begitu, Prabowo tetap memberikan imbauan agar bonus tersebut dinaikkan.
“Pemerintah juga memberikan perhatian khusus ke pengemudi-pengemudi online saya mendengar mereka akan terima 1 juta tiap pekerja,” kata Prabowo dalam pidato di Sidang Kabinet Paripurna, di Istana Negara, Jumat (21/3/2025).
“Tapi saya mengimbau pengusaha swastanya, kalau bisa ya ditambahlah. Ini mengimbau, kalau mengimbau kan boleh, tidak ada paksaan,” lanjut Prabowo.
Prabowo menegaskan bahwa permintaan kenaikan bonus hari raya tersebut hanya berupa imbauan belaka, bukan perintah yang harus dijalani oleh perusahaan penyedia jasa ojek daring tersebut.