Pada babak kedua, permainan kembali berjalan dengan cepat. Timnas terus berusaha mencetak gol.
Sayangnya, malah kebobolan kembali pada menit ke-61 lewat gol sundulan yang diciptakan Lewis Miller.
Pada menit ke-78 akhirnya Timnas berhasil mencetak gol lewat aksi luar biasa pemain baru nomor 10, Ole Romeny.
Serangan yang dibangun dari sisi kiri hampir saja menambah gol untuk Timnas, sayangnya tendangan Eliano Reijnders masih bisa ditepis.
Akan tetapi Timnas harus kembali kebobolan pada menit ke-90 lewat sundulan Jackson Irvine.
Kekalahan terbesar
Hasil 5-1 menjadi kekalahan terburuk yang diraih Timnas RI selama kualifikasi Piala Dunia 2026. Timnas harus kebobolan 5 gol dalam satu pertandingan.
Hasil ini tentunya harus menjadi evaluasi pelatih baru Timnas Patrick Kluivert, yang datang untuk menggantikan Shin Tae Yong.
Dengan hasil ini, peluang Indonesia untuk masuk Piala Dunia makin berat. Dikarenakan, harus memenangkan 3 pertandingan sisa, yaitu lawan Bahrain, RRC dan Jepang.
(spt)