Risiko Investasi Naik Tinggi, Pasar Keuangan RI Bertahan Hijau
Redaksi
20 March 2025 15:44

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pasar keuangan domestik bertahan di zona hijau pada perdagangan Kamis jelang penutupan pasar, di tengah kenaikan risiko investasi di Indonesia yang menyentuh level tertinggi sejak awal November 2023.
Kombinasi sentimen pasar global yang lebih positif bagi aset-aset emerging market, ditambah optimisme yang mulai muncul pasca para pejabat kunci di sektor keuangan RI memberi sinyal akan segera mengeluarkan sejumlah kebijakan mengatasi kelesuan ekonomi domestik.
Saham-saham yang pada Selasa lalu menjatuhkan indeks, hari ini menjadi penggerak utama IHSG. Indeks masih bertahan di zona hijau, menguat 1,13% di 6.384. Penguatan IHSG sesi kedua perdagangan mengecil setelah pada sesi pertama sempat 'terbang' hingga 2%.
Sementara rupiah ditutup di Rp16.475/US$, menguat terbanyak di Asia. Level penutupan itu sedikit turun setelah sempat menyentuh Rp16.460/US$ dalam intraday trading.
Di pasar surat utang, mayoritas tenor Surat Berharga Negara (SBN) tenor pendek mencatat kenaikan harga, terindikasi dari penurunan tingkat imbal hasil sampai jelang sore ini. Yield 5Y turun 2,5 basis poin kini di 6,778%. Sedangkan tenor 1Y dan 2Y masing-masing turun 0,8 basis poin dan 0,7 basis poin.