BI Ubah Jadwal Pemesanan Layanan Penukaran Uang, Cek di Sini
Merinda Faradianti
20 March 2025 12:08

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bank Indonesia (BI) melakukan penyesuaian jadwal pemesanan layanan penukaran uang baru periode keempat. Hal ini dilakukan demi meningkatkan kualitas layanan penukaran uang tunai dalam Program Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idulfitri (SERAMBI) 2025.
"Penukaran termin IV dengan kuota sebanyak 254.800 akan terbagi menjadi 2 tahap," ujar Direktur Eksekutif Bank Indonesia Ramdan Denny Prakoso dalam keterangan tertulis, Kamis (20/3/2025).
Tahap pertama yaitu pada Sabtu, 22 Maret 2025 mulai 09.00-18.00 WIB. Khusus untuk 1.505 titik lokasi penukaran wilayah Pulau Jawa. Selanjutnya, di tahap kedua pada Minggu, 23 Maret 2025 pelayanan dimulai pukul 09.00 WIB untuk 1.043 titik lokasi penukaran di wilayah luar Pulau Jawa.
Dia menjelaskan, hal tersebut dilakukan dalam rangka meningkatkan kemudahan dan kenyamanan masyarakat dalam mengakses Aplikasi PINTAR (Penukaran dan Tarik Uang Rupiah),
Ramdan menyebut, di momentum Ramadan dan Idulfitri 2025 ini, BI juga mengajak masyarakat untuk memanfaatkan transaksi pembayaran digital melalui mobile dan internet banking yang cepat, mudah, murah, aman dan handal.