Harga Minyak Bisa Drop ke US$60-an, tetapi BBM Tetap Sulit Turun
Mis Fransiska Dewi
19 March 2025 10:10

Bloomberg Technoz, Jakarta – Analis komoditas memproyeksikan harga minyak mentah acuan dunia, Brent, berpeluang anjlok ke level US$66/barel pada 2025. Akan tetapi, harga bahan bakar minyak (BBM) di Indonesia masih akan sulit turun signifikan, seirama dengan koreksi harga minyak dunia.
Prospek penurunan harga Brent terjadi terjadi di tengah perang tarif yang mengurangi prospek pertumbuhan Amerika Serikat (AS), sementara anggota OPEC+ berniat meningkatkan produksi barel mereka.
“[Harga Brent] perkiraan saya masih akan turun ke US$66/barel,” kata Analis Mata Uang dan Komoditas Doo Financial Futures Lukman Leong saat dihubungi, Rabu (19/3/2025).
Di sisi lain, dia memproyeksikan harga minyak lightsweet AS, West Texas Intermediate (WTI), juga turun ke level US$60/barel tahun ini.

Namun, ia menilai hal ini tidak serta merta menjadi sentimen baik bagi Indonesia yang tengah menggenjot peningkatan produksi minyak mentah.