Logo Bloomberg Technoz

Investor Misterius Djoni Kembali Beraksi, Mendadak Akumulasi MENN

Redaksi
17 March 2025 07:40

Pelajar melihat layar indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (21/10/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Pelajar melihat layar indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (21/10/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Investor misterius bernama Djoni mendadak muncul sebagai pemegang saham PT Menn Teknologi Indonesia Tbk (MENN), berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) terbaru.

Tidak sembarang pemegang saham yang namanya bisa muncul dalam data KSEI. Hanya pemegang saham dengan kepemilikan minimal 5% yang namanya bisa masuk dalam daftar ini.

Berdasarkan data KSEI per 12 Maret 2025, Djoni mengakumulasi 32,5 juta saham MENN. 

Sehingga, kepemilikan Djoni atas saham MENN mencapai 250 juta saham atau setara 17,43%.

Sehari sebelumnya, tepatnya 11 Maret 2025, Djoni juga mengakumulasi 217,5 juta saham MENN atau setara sekitar 15,17%.