Logo Bloomberg Technoz

Uni Eropa akan Bangun Jaringan Satelit untuk Intelijen Militer

News
16 March 2025 12:00

Satelit (doc Pixabay)
Satelit (doc Pixabay)

Louise Moon -- Bloomberg News

Bloomberg, Uni Eropa sedang mempertimbangkan pembangunan jaringan satelit baru untuk intelijen militer, yang sebagian akan menggantikan kemampuan Amerika Serikat (AS), demikian dilaporkan Financial Times.

"Mengingat perubahan situasi geopolitik, Komisi Eropa sedang mempertimbangkan untuk memperluas kapasitas satelitnya guna meningkatkan dukungan intelijen geospasial untuk keamanan," kata komisaris pertahanan dan antariksa Andrius Kubilius kepada surat kabar tersebut.

Meskipun pembicaraan baru saja dimulai, jaringan baru akan digunakan untuk mendeteksi ancaman termasuk pergerakan pasukan, dan untuk mengoordinasikan aksi militer, menurut FT.

"Kami ingin membuat sistem khusus sebagai layanan pemerintah untuk observasi bumi. Sistem itu akan memiliki teknologi tinggi dan ketersediaan data yang tinggi," kata Kubilius.