Kata Kemendag soal Minyakita Dihapus Diganti BLT
Sultan Ibnu Affan
14 March 2025 14:20

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kementerian Perdagangan (Kemendag) membuka potensi untuk mengubah program minyak goreng rakyat (MGR) atau MinyaKita menjadi skema Bantuan Langsung Tunai (BLT).
Potensi tersebut dilakukan merespons kalangan pengusaha imbas polemik minyak goreng murah gagasan pemerintah belakangan ini.
"Kebijakan terus dievaluasi untuk menjaga relevansi," ujar Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kemendag Iqbal Shoffan Shofwan saat dihubungi, Jumat (14/3/2025).
"Bisa demikian [diganti jadi BLT], bisa juga malah lebih diintensifkan," kata dia menegaskan.
Hanya saja, Iqbal mengatakan, pemerintah hingga saat ini masih terus berpedoman terhadap Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) No 18/2024 soal tata kelola minyak goreng rakyat, termasuk ketentuan domestic market obligation (DMO).