Logo Bloomberg Technoz

Bloomberg Technoz Podcast - TechnoZone

AS Punya Cadangan Bitcoin, Indonesia Akan Menyusul?

Redaksi
14 March 2025 10:56

Bitcoin Jadi Aset Strategis AS, Harga Berpotensi Naik Lagi? (Bloomberg Technoz)
Bitcoin Jadi Aset Strategis AS, Harga Berpotensi Naik Lagi? (Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Amerika Serikat telah memulai akumulasi Bitcoin sebagai bagian dari cadangan asetnya-sebuah langkah yang menandai pengakuan atas nilai strategis aset kripto di tingkat nasional. Hal ini lantas menimbulkan pertanyaan apakah Indonesia akan mengikuti jejak tersebut?

CEO Indodax Oscar Darmawan mengungkapkan bahwa meskipun tren global mulai bergerak ke arah adopsi Bitcoin sebagai cadangan nasional, tetapi Indonesia masih memiliki tantangan tersendiri utamanya dari sisi regulasi dan kesiapan infrastruktur juga sistem keuangan.

Bank Indonesia (BI)  yang tidak punya fleksibilitas dalam membeli Bitcoin, lantas memunculkan opsi lembaga baru pengakumulasi aset digital yaitu Sovereign Wealth Fund (SWF) yang baru dibentuk BPI Danantara.

"Danantara itu punya fleksibilitas yang jauh lebih mudah daripada Bank Indonesia yang decide, dan approach kita," kata Oscar dikutip Jumat (14/3/2025).

Di sisi lain, penggiat dan edukator kripto Timothy Ronald turut melihat tren global yang semakin mengarah pada pengakuan Bitcoin sebagai aset strategis. Ia menyoroti banyaknya institusi besar yang mulai masuk ke Bitcoin, termasuk Sovereign Wealth Fund (SWF)  dari Abu Dhabi yang baru-baru ini berinvestasi di IBIT milik Blackrock.