Logo Bloomberg Technoz

25 Analis Sarankan Beli Saham GOTO usai Rugi Susut 94%

Muhammad Julian Fadli
13 March 2025 16:05

Pencatatan saham perdana PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO). (Dok gotocompany.com)
Pencatatan saham perdana PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO). (Dok gotocompany.com)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Mayoritas kalangan Analis semakin memasang sikap Bullish terhadap saham emiten teknologi PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO), usai rilis laporan keuangan tahun 2024 dengan kenaikan pendapatan dan penyusutan kerugian.

Berdasarkan konsensus Bloomberg per Kamis (13/3/2025), sebanyak 25 Analis (mencapai 78,1%) merekomendasikan Buy/ Beli saham GOTO. Sementara, sebanyak 7 Analis lain merekomendasikan Hold. Dengan tidak ada satupun Analis yang merekomendasikan Sell.

Laju Saham GOTO Menguat Seiring Perbaikan Performa Keuangan Perusahaan (Bloomberg)

Dari total jumlah konsensus Bloomberg tersebut menghasilkan target harga saham GOTO dalam 12 bulan ke depan berpotensi mencapai Rp99/saham.

Analis Jefferies, Thomas Chong memasang target yang paling optimistis di posisi Rp100/saham dengan rekomendasi Buy. Sama halnya dengan Analis BNI Sekuritas, Patricia Gabriela yang juga memasang target sama Rp100/saham.

Sementara itu, Analis Morgan Stanley, Divya Gangahar Kothiyal, memasang target harga saham GOTO dapat mencapai Rp91, dengan rating equalweight/ in-line.