Dua di antaranya berlaku untuk hobi yang terkenal dilakukan oleh Presiden AS yang mendukung tarif: bola golf dan peralatan golf lainnya. AS merupakan rumah bagi produsen peralatan golf yang populer, seperti Topgolf Callaway Brands Corp dan Titleist dari Acushnet Holdings Corp.

Namun, golf hanyalah salah satu dari sekian banyak aktivitas rekreasi yang terkena tarif baru. Tarif ini juga berlaku untuk barang-barang Natal, peralatan olahraga raket, peralatan memancing, ski, mainan beroda anak-anak, dan wahana bermain, seperti bumper car dan roller coaster. Konsol video game juga dikenai tarif, meski banyak sistem permainan populer diproduksi di Asia.
Bea masuk perbatasan Kanada yang baru juga berlaku untuk emas, platinum, mutiara, batu mulia, dan keramik AS. Daftar ini juga berisi unit pemrosesan data, telepon, mikrofon, dan pengeras suara, pemanas, jendela kendaraan, peralatan dapur, arloji, printer, kantong tidur, perlengkapan lampu, sapu, sikat, dan sisir.
(bbn)