Pacu Ekspor ke Timteng, RI Segera Teken Pakta Dagang dengan Iran
Rezha Hadyan
17 May 2023 12:40
Bloomberg Technoz, Jakarta – Indonesia segera menuntaskan pakta dagang bilateral dengan Iran, yang mencakup perjanjian imbal dagang, sebagai upaya memacu ekspor ke pasar nontradisional Timur Tengah.
Saat ini, kedua negara telah merampungkan putaran ke-7 negosiasi pakta dagang Indonesia-Iran Preferential Trade Agreement (II-PTA). Negosiasi yang berlangsung pada 13—14 Apri di Teheran itu akan menjadi putaran final sebelum penandatanganan naskah persetujuan.
Adapun, naskah II-PTA ditargetkan siap ditandatangani menteri perdagangan kedua negara di sela kunjungan Presiden Iran Ebrahim Raisi ke Indonesia pada 22—24 Mei 2023.
Direktur Perundingan Bilateral Kementerian Perdagangan Johni Martha mengatakan kedua negara telah menyepakati pasal terkait dengan imbal dagang yang diusulkan Indonesia untuk menjadi bagian dari PTA.
Sekadar catatan, imbal dagang merupakan alternatif dalam transaksi perdagangan nontradisional, yang memungkinkan kedua belah pihak untuk berniaga secara bilateral tanpa terkendala kelangkaan atau kesulitan mata uang, yang selama ini dijadikan sebagai alat tukar dalam proses ekspor-impor.