4 Manfaat Rencana Kenaikan Royalti Batu Bara hingga Nikel Buat RI
Redaksi
11 March 2025 12:10

Bloomberg Technoz, Jakarta – Center of Economic and Law Studies (Celios) menilai pemerintah membutuhkan kenaikan tarif royalti sektor mineral dan batu bara (minerba) pada 2025, setidaknya untuk empat tujuan utama.
Dalam kaitan itu, Direktur Celios Bhima Yudhistira Adhinegara mengatakan tujuan pertama adalah untuk meningkatkan penerimaan negara dari sektor pertambangan, khususnya di tengah tren penurunan harga berbagai komoditas minerba.
“Jatuhnya harga batu bara sebesar 23,5% selama setahun terakhir dan nikel yang juga anjlok 10,55% pada periode yang sama berisiko tinggi terhadap kemerosotan penerimaan negara bukan pajak [PNBP] tahun ini,” kata Bhima saat dihubungi, Selasa (11/3/2025).

Realisasi setoran PNBP dari sektor energi dan sumber daya mineral (ESDM) sepanjang 2024 anjlok 10% secara year on year (yoy) menjadi Rp269,5 triliun.Meski demikian, realisasi tersebut masih melampaui atau 115% dari target yang dicanangkan tahun lalu sebesar 234,2 triliun.
Subsektor minerba atau pertambangan berkontribusi paling besar dengan setoran PNBP mencapai Rp140,5 triliun atau menyumbang 46,79%. Menteri ESDM Bahlil Lahadalia pada bulan lalu tidak menampik penurunan PNBP tersebut dipengaruhi oleh sektor minerba akibat harga komoditas global yang sedang menurun.