BNI & VinFast Kerjasama Percepat Ekosistem Mobilitas Hijau di RI

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI dan VinFast, produsen kendaraan listrik asal Vietnam, menandatangani nota kesepahaman untuk menjajaki kerja sama dalam mempromosikan solusi mobilitas hijau di Indonesia serta memfasilitasi investasi dan kerja sama keuangan.
Nota kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) tersebut ditandatangani di sela *sela* dialog bisnis tingkat tinggi Vietnam-Indonesia dengan tema "Vietnam-Indonesia: Partnership for Progress and Prosperity” di Raffles Hotel Jakarta, Senin (10/3/2025).
Momen penting ini tidak hanya menandai kemajuan signifikan kedua institusi dalam menyediakan solusi keuangan dan memajukan ekosistem transportasi ramah lingkungan di seluruh Asia Tenggara, tetapi juga memperkuat kemitraan strategis yang komprehensif antara Vietnam dan Indonesia.
Direktur Wholesale and International Banking BNI Agung Prabowo mengatakan, BNI berkomitmen kuat untuk mendorong inisiatif hijau, solusi ramah lingkungan, dan tanggung jawab sosial dalam mendukung pembangunan yang berkelanjutan.
”Kami yakin kolaborasi ini tidak hanya akan membuka peluang bisnis strategis tetapi juga memperkuat kemitraan jangka panjang antara Indonesia dan Vietnam, serta berkontribusi pada kemakmuran ekonomi dan sosial,” kata Agung dalam siaran pers.