Logo Bloomberg Technoz

Pergerakan Harga Emas Pekan Ini dan Prediksi Besok

Redaksi
09 March 2025 08:47

Ilustrasi emas batangan. (Bloomberg)
Ilustrasi emas batangan. (Bloomberg)

Bloomberg Technoz, JakartaMengakhiri perdagangan pekan ini, harga logam mulia emas Antam stagnan Sabtu (8/3/2025), namun satu hari sebelumnya sempat mengalami koreksi harian sebesar Rp16.000 ke Rp1.690.000/gram, dengan pergerakan di pasar spot juga melemah 0,07% menjadi US$2.908,4/troy ons. 

Laju harga emas di dalam negeri, khususnya Antam, erat kaitannya dengan apa yang terjadi dengan harga emas dunia. Namun data mencatat dalam sepekan terakhir emas mengalami kenaikan kenaikan 1,19%.

Per penutupan akhir pekan ini emas di pasar spot bertahan pada level US$2.909,1/troy ons, dikutip dari data Bloomberg.

Sepanjang pekan ini catatan persediaan emas Amerika juga mencapai rekor tertinggi disulut kebijakan tarif Trump. Inventori emas pada hari Rabu tercatat mencapai 39,7 juta ons setara US$115 miliar, terbanyak sejak tahun 1992.

Persediaan emas mengalami tren kenaikan  lebih dari dua kali lipat sejak awal Desember, didorong oleh lonjakan harga AS di atas patokan internasional–menciptakan peluang arbitrase yang menguntungkan bagi para pedagang dimana mereka dapat mengangkut emas ke sana.