Logo Bloomberg Technoz

Dekan FMIPA Universitas Udayana, Prof. Dra. Ni Luh Watiniasih, M.Sc., Ph.D., turut menyambut baik kolaborasi ini. Ia menyebut bahwa kerja sama antara Universitas Udayana dan GoTo merupakan katalis yang diperlukan Indonesia untuk menciptakan solusi berbasis teknologi yang bermanfaat bagi masyarakat.

“Untuk membangun masa depan digital yang inklusif dan berkelanjutan, perlu adanya sinergi antara akademisi dan industri. Oleh karena itu, kami berharap inisiatif GoTo untuk mengajak mahasiswa kami dalam mengembangkan kecerdasan buatan bisa memperkaya proses pembelajaran mahasiswa dan membuka lebih banyak peluang,” ujar Ni Luh dalam kesempatan yang sama.

Kerja sama ini merupakan bagian dari upaya GoTo dalam mendukung kedaulatan digital dan pengembangan talenta digital di Indonesia. Sebelumnya, GoTo telah menjalin kemitraan dengan berbagai universitas di Indonesia untuk bergabung dalam proyek Sahabat-AI.

Model awal LLM Sahabat-AI yang telah dikembangkan kini dapat diakses secara gratis di laman Hugging Face, platform yang memungkinkan komunitas machine learning berkolaborasi dalam pengembangan berbagai model, data, dan aplikasi digital. Selain itu, Sahabat-AI juga telah digunakan dalam fitur Dikte Suara (Dira), teknologi AI GoTo yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman pengguna dalam navigasi fitur GoPay serta menyelesaikan berbagai tugas dengan lebih cepat menggunakan perintah suara dalam Bahasa Indonesia.

(tim)

No more pages