Logo Bloomberg Technoz

“Test Commissioning merupakan milestone penting dalam proyek KCJB. Dari kegiatan inilah seluruh sarana dan prasarana yang dibangun akan dites kesiapannya hingga menjelang operasional KCJB nantinya,” ucap Rahadian.

Ragam fitur teknologi di kereta cepat Jakarta Bandung

Lewat laman KCIC.co.id, kereta cepat ini memiliki fitur bepergian yang pendek. Waktu tempuh dari dua kota, Jakarta hingga Bandung atau sebaliknya, hanya 36 menit hingga 44 menit.

Kereta cepat ini memiliki tiga kelas. Saat beroperasi kereta dapat menampung total mencapai 601 penumpang serta ruang khusus untuk difabel. KCJB diklaim sebagai moda transportasi yang ramah lingkungan karena dalam operasionalnya menggunakan sumber daya listrik.

Dengan sumber energi listrik, KCJB turut serta menekan emisi CO2 karena penggunaan bahan bakar dari energi yang lebih bersih. Adapun, KCJB dirancang untuk mampu beroperasi hingga kecepatan 350 km/jam.

Kereta Cepat Indonesia China ( Dok kcic.co.id )

Meski melesat lebih dari 300 km, KCJB diklaim memiliki tingkat keamanan tinggi. Terutama dari ancaman angin kencang, hujan deras, gempa bumi, objek asing, sampai sambaran petir di lintasan KCJB.

KCJB menyediakan supply dari listrik cadangan di setiap rangkaian kereta yang mampu
menyediakan listrik selama maksimum 120 menit sejak aliran listrik utama berhenti, sehingga apabila terjadi gangguan listrik maka perjalanan tidak akan terganggu.

(wep)

No more pages