Penjualan iPhone 15 Lesu, Imbas Rencana iPhone 16 Bakal Rilis
Pramesti Regita Cindy
05 March 2025 03:50

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kabar segera dibukanya larangan penjualan iPhone 16 di Indonesia, termasuk estimasi peredaran iPhone 16e, membuat tingkat penjualan iPhone series di sentra HP smartphone Jakarta lesu.
Akbar (29), seorang pedagang iPhone asal Sukabumi, mengaku bahwa sejak Februari lalu, permintaan iPhone—terutama seri 15—mulai merosot. Saat kasus tersandungnya TKDN iPhone 16 terjadi sejak lima bulan lalu, minat atas iPhone 15 kembali naik.
"Karena ada rumor iPhone 16 mau masuk, iya yaudah sepi lagi [penjualannya iPhone 15]. Kemarin, dua bulan kemarin, lumayan. Januari, Februari jualannya lumayan. Tapi Maret ini kayaknya [turun]," jelas Akbar.
"Pokoknya Februari itu dari tanggal 17 sudah mulai sepi [penjualannya]," cerita Akbar saat ditemui di tokonya di ITC Kuningan, Jakarta, Selasa (4/3/2025).
Akbar juga menyoroti dampak penurunan harga akibat promo cashback yang diberikan beberapa toko.