Logo Bloomberg Technoz

Senjakala Industri Smelter di RI Saat Booming Nikel Meredup

News
04 March 2025 16:00

Suasana Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) di Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah, Minggu (9/7/2023). (Dimas Ardian/Bloomberg)
Suasana Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) di Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah, Minggu (9/7/2023). (Dimas Ardian/Bloomberg)

Eddie Spence - Bloomberg News

Bloomberg, Pesatnya perkembangan industri hilirisasi nikel di Indonesia mulai menghadapi tantangan di tengah lonjakan produksi yang menyeret harga nikel turun serta kekurangan bijih yang memaksa banyak smelter untuk mengekang produksi. 

Booming nikel di Indonesia selama dekade terakhir telah mengguncang industri, mengejutkan banyak orang dengan kecepatan dan skalanya.

Tenaga listrik berbasis batu bara yang murah dan teknologi smelter dari China yang memanfaatkan cadangan nikel saprolite yang melimpah telah membantu Indonesia mengendalikan lebih dari setengah produksi nikel dunia — sebuah kemenangan bagi pemerintah Jakarta yang ingin meningkatkan manufaktur.

Lonjakan tersebut mendorong penurunan harga nikel selama dua tahun yang telah melumpuhkan para pesaing global.