Logo Bloomberg Technoz

Ekonomi Korsel Kontraksi Imbas Ekspor Turun dan Suku Bunga Naik

News
26 January 2023 07:40

Korea Selatan (Sumber: Bloomberg)
Korea Selatan (Sumber: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta -  Perekonomian Korea Selatan (Korsel) terkontraksi untuk pertama kalinya sejak awal pandemi pada kuartal terakhir tahun 2022 akibat ekspor dan belanja konsumen yang turun lantaran kenaikan suku bunga.

Dilansir dari Bloomberg News, Bank of Korea (BOK) mencatat pada Kamis (26/01/2023) bahwa Produk Domestik Bruto (PDB) negara tersebut terkontraksi 0,4% dari tiga bulan sebelumnya.

Perdagangan Korsel (Sumber: Bloomberg)

Gubernur BOK Rhee Chang-yong telah membaca kemungkinan kontraksi pada PDB negara tersebut awal bulan ini ketika bank sentral menaikkan suku bunga seperempat poin persentase.

Untuk tahun 2022 secara keseluruhan, ekonomi tumbuh 2,6% dari tahun sebelumnya, sejalan dengan proyeksi bank sentral.

Perekonomian Korsel termasuk indikator pertama dari keadaan ekonomi global karena sangat bergantung pada perdagangan internasional. Negara ini terkait erat dengan China, Amerika Serikat (AS), dan Jepang.