Tren Hijab Anak Muda saat Ramadan
Dinda Decembria
01 March 2025 19:00

Bloomberg Technoz, Jakarta - Tak terasa bulan Ramadan sebentar lagi. Pastinya menyambut bulan suci ini ada beberapa persiapan yang dilakukan seperti hijab bagi para wanita Muslim.
Desainer busana Muslim, Monika Jufry, mengungkapkan bahwasannya bicara soal tren hijab saat Ramadan berkenaan pada personal sendiri. Namun, bagi anak muda saat ini tengah tren menggunakan hijab pashmina kaos yang dibagian area muka.
"Untuk anak muda, yang sedang tren saat ini hijab pashmina kaos yang di bagian muka dibiarkan bergelombang (hijab meleyot istilahnya)," kata Monika kepada Bloomberg Technoz, Kamis (27/2).
Selain itu, kata Monika anak muda juga tengah menyukai model scarf polos yakni kerudung segi empat polos yang terbuat dari bahan tertentu. "Maupun bermotif masih disukai juga," katanya.
Untuk penggunaan warna hijab kata Monika biasanya anak muda cenderung memilih warna dasar, seperti hitam, nude, dan dusty.