Citibank Ramal Bunga Acuan BI Bakal Turun ke 5% Akhir Tahun Ini
Rezha Hadyan
15 May 2023 18:35
Bloomberg Technoz, Jakarta - Suku bunga acuan Bank Indonesia (BI) atau BI-7 Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) diproyeksi akan mengalami penurunan seiring. Hal ini didorong oleh melambatnya laju inflasi Amerika Serikat (AS) yang membuat Bank Sentral AS atau The Federal Reserve menghentikan kenaikan suku bunga acuannya.
Chief Economist Citi Indonesia Helmi Arman, mengatakan suku bunga acuan The Fed atau Fed Funds Rate saat ini sudah berada pada posisi tertingginya di 5-5,25%. The Fed diketahui sudah menaikkan suku bunganya sebanyak sembilan kali sejak Maret 2022.
"Proyeksi pasar pada Juni enggak akan ada kenaikan suku bunga acuan The Fed lagi. Tetapi kita lihat nanti," katanya ketika dalam Pemaparan Ekonomi dan Kinerja Keuangan Citi Indonesia di Jakarta Selatan, Senin (15/5/2023).
Sama halnya dengan Fed Funds Rate, suku bunga acuan BI yang berada di level 5,75% menurut Arman juga sudah mencapai titik tertingginya. Oleh karena itu, dia meyakini bank sentral akan melakukan pelonggaran kebijakan moneternya yang tak lain adalah penurunan suku bunga acuan.
Arman menyebut pada akhir tahun ini suku bunga acuan BI akan berada di level 5%. "Penurunan suku bunga acuan BI akan dilakukan secara gradual sebanyak tiga kali masing-masing sebanyak 0,25 bps [basis poin] mulai akhir kuartal-III 2023," ujarnya.