Logo Bloomberg Technoz

Kenaikan Biaya Produksi di Inggris Mulai Melambat

News
26 January 2023 09:19

Pabrik di Inggris (Sumber: Bloomberg)
Pabrik di Inggris (Sumber: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kenaikan harga bahan bakar dan bahan mentah di pabrik-pabrik Inggris mulai melambat di level terendah setahun terakhir. Ini menunjukkan tekanan inflasi mulai relatif mereda. Kenaikan harga bahan baku dan bahan bakar tercatat sebesar 16,5% pada Desember, laju terlambat sejak Februari 2022, menurun dari kenaikan pada Juni 2022 yang mencapai 24,6%, demikian disampaikan oleh Kantor Statistik Nasional Inggris, Rabu (25/1/2023).

Tercatat ada penurunan yang cukup banyak di berbagai komponen pembentuk biaya produksi. Untuk kategori biaya bahan mentah, misalnya, penurunan dipimpin oleh melandainya harga makanan impor, bahan kimia, suku cadang dan peralatan juga minyak. Kesemuanya itu menunjukkan bahwa beberapa hambatan rantai pasokan yang mengemuka setelah pandemi jinak, mulai mereda.

Harga input perusahaan adalah biaya yang harus dibayarkan oleh produsen untuk bahan baku, di mana ini menjadi bagian penting pembentuk harga jual. Harga input perusahaan itu juga menjadi sorotan penting bagi bank sentral dalam memantau pergerakan inflasi.

(Sumber: Bloomberg)

Secara bulanan, harga input produsen sudah turun kedua kalinya secara berturut-turut pada Desember, turun 1,1% terseret penurunan harga minyak mentah. Adapun harga output yaitu biaya barang yang meninggalkan pabrik, turun 0,8% pada Desember kendati masih naik 14,7% dibanding periode yang sama tahun sebelumnya. Penurunan ini menjadi laju tahunan terlambat sejak Maret 2022. Sedangkan biaya produk makanan yang keluar dari pabrik naik hingga 17,1% dibanding tahun sebelumnya, tertinggi sejak data mulai dicatat pada 1997.

Harga bahan bakar dan bahan baku pabrik yang mulai melandai itu memunculkan spekulasi bahwa bank sentral Inggris sudah hampir menyelesaikan siklus kenaikan bunganya. Pada Desember 2022, angka inflasi harga konsumen turut melambat untuk kedua kali sejak bulan sebelumnya.