Logo Bloomberg Technoz

Prabowo Resmi Lantik 961 Kepala Daerah Secara Serentak

Azura Yumna Ramadani Purnama
20 February 2025 10:35

Prabowo Beri Sinyal Bakal Ganti Menteri yang Ndableg (Foto: BPMI Setpres)
Prabowo Beri Sinyal Bakal Ganti Menteri yang Ndableg (Foto: BPMI Setpres)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto resmi melantik 961 kepala daerah yang terpilih pada Pilkada Serentak 2024 di Istana Merdeka, Kamis (20/2/2025). Secara rinci, Prabowo melantik serentak 33 orang gubernur, 33 orang wakil gubernur, 363 orang bupati, 362 orang wakil bupati, 85 orang wali kota, dan 85 orang wakil wali kota.

Meski begitu tak seluruh kepala daerah disematkan pangkat langsung oleh Prabowo, penyematan pangkat diwakili oleh 6 kepala daerah dan merepresentasikan agama masing-masing.

Acara pelantikan dimulai oleh Deputi Bidang Administrasi Bidang Aparatur Kementerian Sekretaris Negara (Kemensesneg) membacakan Keputusan Presiden (Kepres) pengangkatan Gubernur dan Wakil Gubernur.

Setelah itu, Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) membacakan Keputusan Mendagri (Kepmendagri) tentang pengangkatan Bupati-Wakil Bupati serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota.

Acara kemudian dilanjutkan dengan pengucapan sumpah para kepala daerah terpilih. Pengambilan sumpah tersebut dipimpin langsung Presiden Prabowo Subianto.