Logo Bloomberg Technoz

Pengusaha 28 Tahun Akuisisi Forbes Rp11,8 T

News
15 May 2023 10:35

Chairman dan CEO Luminar Technologies Inc., Austin Russell. (Jordan Vonderhaar/Bloomberg)
Chairman dan CEO Luminar Technologies Inc., Austin Russell. (Jordan Vonderhaar/Bloomberg)

Christopher Palmeri - Bloomberg News

Bloomberg - Austin Russell, taipan teknologi otomotif berusia 28 tahun, mengakuisisi 82% saham Forbes Global Media Holdings, induk dari majalah bisnis terkenal Forbes.

Dalam kesepakatan tersebut valuasi Forbes di harga US$800 juta, kata para pihak adalam pernyataan pada pekan lalu. Valuasi tersebut setara dengan Rp11,8 triliun (kurs US$1=Rp14.750).

Sang penjual, yakni Integrated Whale Media Investments yang berbasis di Hong Kong, akan mempertahankan kepemilikan saham minoritas. Keluarga Forbes tidak akan memepertahankan kepemilikan, meskipun Steve Forbes akan tetap terlibat di perusahaan tersebut.

Austin Russell, yang merupakan CEO Luminar Technologies Inc., perusahaan yang menyediakan teknologi penggerak otonom untuk industri otomotif. Luminar memiliki kapitalisasi pasar $2,1 miliar, membukukan penjualan US$40,7 juta tahun lalu dan belum mencatatkan laba.