Logo Bloomberg Technoz

Pemerintah Luncurkan Sensus Pertanian 2023, Ini Cakupannya

Rezha Hadyan
15 May 2023 09:55

Sambutan Kepala BPS, Margo Yuwono Pada Pencanangan Pelaksanaan Sensus Pertanian, Senin (15/5/2023). (Tangkapan Layar Youtube BPS)
Sambutan Kepala BPS, Margo Yuwono Pada Pencanangan Pelaksanaan Sensus Pertanian, Senin (15/5/2023). (Tangkapan Layar Youtube BPS)

Bloomberg Technoz, Jakarta – Pemerintah melalui Badan Pusat Statistik (BPS) meluncurkan Sensus Pertanian 2023 sebagai landasan perumusan kebijakan sektor pertanian dan pangan secara lebih akurat pada masa mendatang.

Kepala BPS Margo Yuwono menjelaskan sensus pertanian dilakukan 10 tahun sekali sesuai rekomendasi Organisasi Pangan dan Agrikultura PBB atau Food and Agriculture Organization (FAO). 

“Sensus Pertanian 2023 yang akan Presiden canangkan ini adalah sensus pertanian ke-7, yang mencatat pertanian indonesia untuk kedaulatan pangan dan kesejahteraan petani. Data hasil Sensus Pertanian 2023 bisa jadi landasan valid perumusan kebijakan pertanian,” ujarnya saat peluncuran sensus tersebut di Istana Negara, Senin (15/5/2023) pagi.

Menurut Margo, tujuan utama sensus tersebut adalah untuk menyediakan data kondisi pertanian indonesia secara komprehensif, sampai detail data terkecil mengenai pelaku usaha pertanian berdasarkan nama dan alamat. 

Hal tersebut dilakukan untuk mencapai target pemerintah di bidang pertanian. Sensus tersebut juga mencakup data lengkap geospasial pertanian, urban farming, demografi petani, luas lahan pertanian, dan basis data UMKM sepanjang 1 Juni—31 Juli.