Menpar Siapkan Paket Wisata Murah saat Momen Lebaran
Dinda Decembria
18 February 2025 11:40

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Pariwisata RI, Widiyanti Putri memastikan bahwa harga tike pesawat dan transportasi umum lain pada momen Lebaran 2025 akan murah.
Untuk itu, Menpar Widi juga menjanjikan paket wisata yang murah.
"Iya, pasti akan kami turunkan lagi pas saat Lebaran," Kata Widi dikutip dari KompasTv, Selasa (18/2).
"(Hanya) harga pesawat dan mungkin paket-paket wisata murah juga," tambahnya.
Rencana ini, kata Widi pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Menteri Perhubungan dan Menteri Koordinator Infrastruktur dan Pembangunan terkait hal ini.