Tak hanya wartawan, Hary pun mengatakan keluarganya juga akan berjuang sebagai caleg untuk menembus DPR. Dalam daftar, Hary dan sang istri, Liliana Tanosoedibjo masuk sebagai caleg DPR Dapil Banten. Anaknya yang sekarang menjabat Wakil Menteri Pariwisata, Angela Tanoesoedibjo maju sebagai caleg Dapil Jawa Timur.
Sejumlah tokoh agama terkenal juga masuk di bawah bendera Partai Perindo seperti TGB Muhammad Zainul Majdi dan Ustad Yusuf Mansur. Beberapa pelaku dunia hiburan juga ikut bergabung seperti chef Arnold Purnomo, artis Vicky Prasetyo, dan aktris Vena Melinda.
Demikian pula dengan para aktivis yang memiliki kiprah populer seperti mantan anggota Indonesia Corruption Wacth, Tama Satrya Langkun; Michael Sianipar; dan Ferry Kurnia Rizkiyansyah.
Suara Partai Perindo juga akan didukung dengan pengalaman dan nama dari politikus senior yang pernah memenangkan kursi DPR dan kepala daerah. Mereka adalah Gusti Raden Ayu Koes Moestiah, Muhammad Ridho Ficardo, dan Tengku Erry Nuradi.
(frg)