Logo Bloomberg Technoz

Bloomberg Technoz, Jakarta - Mengonsumsi kopi dapat memberikan kesegaran pada tubuh, menjauhkannya dari rasa kantuk. Tetapi, apa dampaknya minum kopi tanpa gula setiap hari?

Ternyata, secara umum, mengonsumsi kopi tanpa gula setiap hari dianggap aman dan tidak menimbulkan efek samping khusus bagi sebagian orang.

Namun, bagi yang lebih peka terhadap kafein, beberapa efek samping mungkin muncul, seperti kecemasan, sulit tidur, dan gangguan lambung.

Untuk lebih memahaminya, mari kita bahas efek minum kopi tanpa gula setiap hari dan batas konsumsi kafein per hari.

Apa dampak minum kopi tanpa gula setiap hari?

Seorang barista penyandang disabilitas down syndrom membuat kopi di Kopi Kamu, Jakarta, Kamis (9/1/2025). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Mengonsumsi kopi tanpa gula setiap hari umumnya dianggap aman dan tidak menimbulkan efek samping tertentu jika dalam batas yang wajar.

Dilansir dari Healthline, minum kopi tanpa gula setiap hari dalam jumlah wajar tidak menyebabkan efek samping khusus.

Namun, bagi yang lebih sensitif terhadap kafein, konsumsi kopi dalam jumlah berlebihan atau secara teratur dapat menyebabkan beberapa efek samping yang tidak nyaman.

Beberapa efek samping minum kopi tanpa gula setiap hari secara berlebihan atau bagi yang lebih sensitif terhadap kafein termasuk:

  • Menyebabkan peningkatan produksi hormon adrenalin, yang dapat menyebabkan kecemasan dan rasa gelisah.

  • Meningkatkan risiko insomnia, membuat sulit tidur dan mendapatkan istirahat yang berkualitas.

  • Merangsang produksi hormon gastrin dalam lambung, memperburuk gejala penyakit refluks gastroesofageal (GERD) dan dapat menyebabkan diare.

  • Meningkatkan risiko rhabdomyolysis, di mana jaringan otot mengalami kerusakan, meskipun risiko ini jarang terjadi.

  • Meningkatkan risiko kecanduan secara fisik dan mental, terutama jika dikonsumsi dalam jumlah besar dalam jangka waktu yang lama.

  • Meningkatkan tekanan darah, yang meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke.

  • Mempercepat detak jantung.

  • Menurunkan energi setelah efek kafein mereda dari tubuh.

  • Meningkatkan frekuensi buang air kecil dan inkontinensia urine, bahkan pada mereka yang memiliki kandung kemih yang sehat.

Sebagian besar efek samping ini umumnya terjadi ketika kopi dikonsumsi dalam jumlah yang berlebihan atau pada individu yang lebih sensitif terhadap kafein.

Artinya, sebagian orang mungkin tidak akan mengalami efek samping yang serius meskipun mereka minum kopi hitam tanpa gula setiap hari.

(seo)

TAG

No more pages