Anggaran Komdigi Dipangkas, Infrastruktur Digital Terancam?
Pramesti Regita Cindy
17 February 2025 19:30

Bloomberg Technoz, Jakarta - Efisiensi anggaran di Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemenkomdigi) berakibat pada tingginya risiko janji kampanye Presiden Prabowo Subianto terkait pembangunan infrastruktur digital mandek.
Diketahui, pada tiga bulan pemerintahan baru Presiden Prabowo sejumlah kebijakan efisiensi pengeluaran APBN digodok. Pada Kementerian Komdigi terjadi pemangkasan anggaran pada TA 2025 hampir 50% menjadi sekitar Rp3,89 triliun.
Berkaitan dengan pemangkasan anggaran tersebut, Direktur Eksekutif Indonesia ICT Institute Digital Heru Sutadi menilai, strategi efisiensi anggaran pemerintah bertujuan untuk mengalokasikan dana dari program yang dinilai boros ke program yang lebih prioritas, terutama guna mendukung janji kampanye Pemilihan Presiden.
Meski demikian, efisiensi ini menurutnya perlu dipilah lebih lanjut agar tidak mengurangi anggaran pembangunan infrastruktur digital yang sangat penting bagi pertumbuhan ekonomi.
"Salah satunya yang merupakan janji kampanye dan mendukung ekonomi adalah pembangunan infrastruktur digital. Nah, anggaran ini jangan sampai dikurangi. Bahkan kalau bisa ditambah. Sebab kan kita masih kendala dalam penyediaan infrastruktur digital yang merata dan kecepatan internet kita juga masih terbawah di antara negara Asia Tenggara," kata Heru kepada Bloomberg Technoz, Senin (17/2/2025).