Logo Bloomberg Technoz

Menteri Meutya: Presiden Prabowo Segera Rilis PP Perangi Judol

Azura Yumna Ramadani Purnama
17 February 2025 17:30

Menteri Komunikasi & Digital Meutya Hafid bersama Presiden Prabowo Subianto. (Dok: Instagram/meutya_hafid)
Menteri Komunikasi & Digital Meutya Hafid bersama Presiden Prabowo Subianto. (Dok: Instagram/meutya_hafid)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid mengungkapkan jika Presiden Prabowo Subianto akan membentuk Peraturan Pemerintah atau PP terkait upaya pemerintah dalam pemberantasan judi online (judol). 

Hal ini diungkapkan oleh Meutya usai rapat terbatas dengan jajaran menteri Kabinet Merah Putih lainnya di Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin (17/2/2025). 

"Presiden kembali membahas tentang perkembangan penanganan judi online dan salah satu langkah yang akan diambil dalam waktu dekat adalah mengeluarkan aturan kemungkinan bentuknya PP," kata Meutya. 

Lebih lanjut, Meutya menekankan jika PP yang akan diteken ini kemungkinan, "mengatur lebih tegas lagi mengenai upaya kita melawan judi online." 

Sebelumnya, Meutya mengklaim selama 100 hari kinerja kepemimpinannya, Kementerian Komdigi klaim selalu berkomitmen tegas untuk memberantas segala praktik judol hingga akarnya.