Muzani mengatakan, Partai Gerindra sudah menyerahkan 580 bakal caleg untuk tingkat DPR dan ribuan nama bacaleg untuk tingkat DPR daerah tingkat provinsi, kabupaten dan kota.
Dari jumlah tersebut, kata dia, Gerindra juga memenuhi batas kuota minimal keterwakilan caleg perempuan. Pada tingkat DPR, ada 205 nama bacaleg perempuan atau setara 35,3% dari total 580 bacaleg dari Gerindra.
"Seluruh 580 caleg Gerindra akan mendapatkan pembekalan politik [dari Ketua Umum Prabowo Subianto]," ujar Muzani.
(frg)
No more pages