Bloomberg Technoz, Jakarta - Mayoritas harga komoditas pangan nasional pada Sabtu (15/2/2024) atau akhir pekan ini tercatat mengalami penurunan, mulai dari beras, cabai-cabaian hingga daging ayam maupun sapi.
Menyitir data Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas), harga rata-rata nasional beras medium turun 1,77% secara mingguan menjadi Rp13.346/kg. Kemudian, harga beras premium juga turun 1,91% menjadi Rp15.193/kg. Begitu juga harga beras SPHP yang mengalami penurunan 0,19% menjadi Rp12.371/kg.
Sementara itu, harga cabai merah keriting juga turun cukup dalam mencapai 22,64% menjadi Rp44.684/kg. Harga cabai merah besar dan rawit merah juga masing-masing turun menjadi 21,49% dan2,99% menjadi Rp45.150 dan Rp64.099/kg.
Harga daging sapi murni juga masih turun 1,15% menjadi Rp132.879/kg. Daging ayam ras juga turun 2,46% menjadi Rp35.317/kg, tetapi telurnya masih naik 2,4% menjadi Rp29.995/kg.
Namun, harga gula konsumsi naik 0,59% menjadi Rp18.269/kg. Sementara, bawang merah dan bawang putih bonggol masing-masing turun 2,17% dan 3,11% menjadi seharga Rp35.468 dan Rp50.818/kg.
Begitu juga minyak goreng kemasan dan minyak goreng curah yang turun masing-masing 2,09% dan 3,59% menjadi Rp19.927 dan Rp17.201/liter. Harga MinyaKita juga turun 1,2% menjadi Rp17.419/liter.
Harga tepung terigu kemasan juga tercatat mengalami penurunan 3,82% menjadi Rp12.402/kg, tetapi harga tepung terigu curah masih naik 0,8% menjadi Rp9.852/kg. Garam halus beryodium masih turun 6,17% menjadi Rp10.929/kg.
Harga jagung tk peternak juga tecatat turun 4,69% menjadi Rp6.135/kg, diikuti kedelai biji kering impor yang juga turun 1,82% menjadi Rp10.275/kg.
Untuk komoditas ikan-ikanan,.seperti tongkol, bandeng dan kembung masing-masing seluruhnya naik; 6,14%, 5,05% dan 1,13% menjadi Rp34.942; Rp33.767; dan Rp40.389/kg.
(ibn/del)