Logo Bloomberg Technoz

Cara Brand Lokal Bersaing dengan Kosmetik China

Dinda Decembria
14 February 2025 21:00

Wardah. (Sumber: Dinda Decembria/Bloomberg Technoz)
Wardah. (Sumber: Dinda Decembria/Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Produk impor dengan harga murah China telah membayangi industri kosmetik Tanah Air. Bagaimana Wardah sebagai brand lokal menyikapi hal ini sebagai brand kosmetik yang tentunya telah dikenal publik di Indonesia?

Wardah Decorative Group Head PT Paragon Technology dan Innovation Findi Novia mengatakan justru hal tersebut memotivasi brand kosmetiknya untuk tetap terus melakukan inovasi dan mewujudkan keinginan konsumen.

"Jadi, kita tidak usah bicara merek-merek China. Sebetulnya beberapa merek luar negeri sudah mulai masuk ke Indonesia, bagi kita, itu memotivasi kita untuk terus maju. Artinya, kalau kita luncurkan suatu produk, produk itu harus yang kualitasnya terbaik," kata Findi Novita, Wardah Decorative Group Head PT Paragon Technology dan Innovation, di Jakarta Pusat, Jumat (14/2).

"Jadi, kita lihat, sebetulnya sebelum kita kenalkan produknya, kita tahu bahwa edukasi itu penting. Sebetulnya yang kita butuhkan itu kulit yang seperti apa? Yang kita butuhkan shade yang seperti apa? Yang kita butuhkan warna apa? Itu yang kita tangkap, menurut kita, itu yang memang dibutuhkan oleh konsumen (supaya tidak mahal, daripada beli produk,  atau malah produknya tidak terpakai. Jadi, ini sebetulnya salah satu inovasi yang kita lakukan juga, supaya kita bisa tetap relevan dengan konsumen," ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama. Plt Direktur Bina Talenta Sains dan Teknologi, Direktorat Jenderal Sains dan Teknologi, Karlisa Priandana mengatakan bahwa kosmetik yang didasari dengan kajian riset akan lebih jauh unggul produknya di mata konsumen dan dapat bersaing dengan produk impor mana pun.