Rachel Yeo, Harshita Swaminathan, Justina T. Lee dan Reina Sasaki—Bloomberg News
Bloomberg, Rilis pendapatan teknologi asal China akan dimulai minggu depan dengan kunci prospek pada Alibaba Group Holding Ltd. dan Baidu Inc. pasca kemunculan tiba-tiba startup kecerdasan buatan DeepSeek.
Kebangkitan AI China dapat mengimbangi kekhawatiran investor tentang kenaikan tarif AS dan membantu mempersempit kesenjangan valuasi dengan perusahaan-perusahaan di Silicon Valley, menurut Bloomberg Intelligence.
Investor Alibaba telah menuai keuntungan dengan kenaikan sebesar US$87 miliar untuk sahamnya yang terdaftar di Hong Kong, didukung oleh kemitraannya dengan Apple Inc. untuk meluncurkan fitur-fitur AI di China.
Secara global, model berbiaya rendah dengan efisiensi tinggi dari DeepSeek dapat mendorong titik balik adopsi AI tahun ini, kata analis Citi.

Di sektor perbankan, HSBC Holdings Plc dan Standard Chartered Plc kemungkinan akan mengalami lonjakan laba karena upaya pemangkasan biaya membuahkan hasil.
Bauran pendapatan secara keseluruhan mungkin akan mendapat dukungan yang lebih besar dari bisnis kekayaan mereka, karena saldo pinjaman terlihat menurun lebih lanjut dan tarif AS serta risiko properti komersial membatasi permintaan perusahaan.
Kabar yang penting untuk disimak seputar industri teknologi:
Senin: -
Selasa: Pendapatan kuartal keempat Baidu (BIDU US) berpeluang turun 4,5%, menurut konsensus. Keputusan baru-baru ini untuk menggratiskan chatbot Ernie AI kemungkinan besar terkait dengan gangguan pasar DeepSeek, kata Bloomberg Intelligence.
Bahwa perang harga model AI (large language model/LLM) di China kemungkinan besar telah merugikan pangsa pasar perusahaan tersebut tahun lalu. Ke depan, prospeknya tidak lebih cerah dengan usaha AI-nya yang akan tetap tidak menguntungkan selama tiga tahun ke depan, BI menambahkan.
Raihan Ebitda paruh pertama BHP (BHP AU) kemungkinan turun menjadi US$12,8 miliar, terutama karena melemahnya harga bijih besi, kata Bloomberg Intelligence. Perhatikan komentar-komentar yang berkaitan dengan belanja modal, karena hutang bersihnya mungkin akan mencapai sekitar US$12 miliar dan mencapai batas atas kisaran targetnya pada akhir tahun, tambahnya.
Rabu: Inisiatif pemangkasan biaya HSBC (HSBA LN) kemungkinan akan mendominasi pandangan pemberi pinjaman ketika membukukan pendapatan kuartal keempat. HSBC telah merencanakan pemutusan hubungan kerja, mengurangi bonus dan menutup unit-unit perbankan investasi di Eropa dan Amerika Serikat, dengan tujuan untuk memangkas biaya setidaknya US$3 miliar.
Margin bunga bersih UOB (UOB SP) pada kuartal keempat diperkirakan akan menurun lebih lanjut karena imbal hasil aset akan mengalami repricing pada tingkat suku bunga yang lebih rendah, kata CGS International. Pendapatan bunga bersih pemberi pinjaman dapat bertahan stabil di tengah peningkatan pertumbuhan kredit, dan laba secara keseluruhan terlihat naik.

Kamis: Pendapatan kuartal ketiga Alibaba (BABA US) kemungkinan tumbuh 6,5%, menurut perhitungan. Kinerja yang kuat selama Singles' Day, festival belanja tahunan terbesar di China, kemungkinan akan mendongkrak pendapatan.
Lenovo (992 HK) dapat menjadi penerima manfaat dari transisi berbasis AI dan siklus penggantian PC, kata Citi. Sementara itu, bisnis server Lenovo dapat menghasilkan keuntungan di akhir tahun. Pendapatan keseluruhan pada kuartal terakhirnya terlihat naik 14%, menurut konsensus.
Volume bijih besi Rio Tinto (RIO LN) dapat mengimbangi dampak dari harga yang lebih lemah, kata para analis di BI. Ragam pernyataan mengenai potensi merger dengan Glencore akan diawasi dengan ketat, seperti juga komentar-komentar mengenai rencana tarif 25% dari Donald Trump untuk semua baja dan aluminium yang diimpor.
Tingkat okupansi Singapore Airlines (SIA SP) turun karena pertumbuhan kapasitas melebihi peningkatan jumlah penumpang, data bulanan menunjukkan. Ke depan, lindung nilai bahan bakar maskapai penerbangan negara kota ini berarti maskapai ini akan kehilangan beberapa keuntungan dari bahan bakar jet yang lebih murah, kata BI.
Laba bersih tahunan Wilmar International (WIL SP) dapat menyusut sekitar 17%, menurut perkiraan. Keuntungan dari biji minyak dan biji-bijian dapat berkurang karena penurunan margin penghancuran kedelai di Cina, kata Bloomberg Intelligence. Kemudian, patut diperhatikan komentar-komentar mengenai perusahaan patungan Adani Wilmar dari India setelah Grup Adani dikatakan merencanakan untuk melepas sahamnya senilai US$2 miliar.
Hal terburuk mungkin sudah berakhir untuk bisnis gas PTT Public (PTT TB), mengingat semua kerugian dari risiko regulasi telah diperhitungkan, kata Globlex Securities. Keuntungan bisa datang dari usaha farmasi dan baterainya.
Jumat: Pendapatan bunga bersih Standard Chartered (STAN LN) pada tahun 2024 dapat mencapai batas atas panduannya karena volatilitas yang lebih tinggi kemungkinan memberikan keuntungan bagi unit pasar globalnya, kata Bloomberg Intelligence. Optimalisasi biaya kemungkinan akan tetap menjadi fokus. Dan sebagai pengingat, pemberi pinjaman ini baru-baru ini menunjuk Maria Ramos sebagai Ketua.
(bbn)