Valuta Asia Hempaskan Dolar AS, Rupiah Juara Kedua Pagi Ini
Tim Riset Bloomberg Technoz
14 February 2025 09:09

Bloomberg Technoz, Jakarta - Rupiah dibuka menguat pada awal transaksi spot hari terakhir perdagangan pekan ini. Rupiah menguat bersama-sama mata uang Asia, menikmati sentimen positif global yang melemahkan pamor dolar Amerika.
Mengacu data realtime Bloomberg, rupiah spot dibuka menguat 0,40% di level Rp16.290/US$. Itu menjadi level terkuat rupiah sepekan terakhir.
Penguatan rupiah berlangsung setelah indeks dolar AS merayap di level lebih rendah sejak tadi malam pasca Presiden Donald Trump menyatakan tarif resiprokal secepat-cepatnya baru akan diterapkan April nanti.
Secara teknikal nilai rupiah telah menembus resistance potensial di Rp16.300/US$ dan kini bergerak menuju Rp16.250/US$.
Level resistance selanjutnya menarik dicermati pada Rp16.200/US$, yang saat ini makin dekati level resistance psikologis potensial.