Anggaran BMKG Dipotong 50%, Mitigasi Bencana Terdampak?
Pramesti Regita Cindy
13 February 2025 10:15

Bloomberg Technoz, Jakarta - Efisiensi anggaran untuk tahun 2025 tidak berlaku untuk pekerjaan mitigasi gempa dan tsunami Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). Pagu anggaran pada pos tersebut tetap senilai Rp41,9 miliar, disampaikan Kepala BMKG Dwikorita Karnawati.
“Dalam poin gempa bumi dan tsunami Rp 41,9 miliar tetap dipertahankan. Termasuk kegiatan sekolah lapang gempa bumi, terang Dwikorita , sekaligus menjawab kekhawatiran sebelumnya jika pos ini terdampak kebijakan pemangkasan maka akurasi mitigasi bencana akan menurun menjadi 70%.
Meski begitu, pemotongan terjadi pada pos anggaran BMKG lain dengan total nilai sekitar Rp1,42 triliun. “Sehingga pagu setelah pemotongan Rp1.403.500.302.000,” terang Dwikorita usai rapat kerja dengan Komisi V DPR RI dilansir Kamis (13/2/2025).
Program BMKG | Tahun Anggaran 2025 | Kebijakan Efisiensi | Anggaran Setelah Efisiensi |
Program dukungan manajemen | Rp1.324.601.800.000 | Rp293.853.293.000 | Rp1.030.748.507.000 |
Program meteorologi, klimatologi, geofisika (MKG) | Rp1.502.295.502.000 | Rp1.129.543.707.000 | Rp372.751.795.000 |
Dok: BMKG