Viral #KaburAjaDulu, Cari Kerja di Luar Negeri Bisa Pakai Apa?
Referensi
12 February 2025 15:22

Bloomberg Technoz, Jakarta - Tren #KaburAjaDulu semakin populer di media sosial, khususnya di platform X (Twitter). Tren ini berisi berbagai informasi tentang peluang bekerja di luar negeri, mulai dari lowongan pekerjaan, program beasiswa, kursus bahasa asing, hingga perbandingan pengalaman kerja di berbagai negara.
Jika kamu tertarik untuk mencari pekerjaan di luar negeri, ada beberapa jalur yang bisa ditempuh. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini!
1. Working Holiday Visa (WHV) Australia

Salah satu cara populer untuk bekerja di luar negeri adalah melalui Working Holiday Visa (WHV) Australia. Visa ini memungkinkan warga negara Indonesia (WNI) untuk bekerja dan belajar sambil berlibur di Australia dalam periode tertentu.
Syarat WHV Australia:
-
Usia 18 hingga 30 tahun (hingga sebelum ulang tahun ke-31).
-
Memiliki Surat Dukungan untuk Work and Holiday Visa (SDUWHV) yang diterbitkan oleh Direktorat Jenderal Imigrasi Indonesia.
-
Mengikuti prosedur pendaftaran mulai dari registrasi, pengisian formulir, verifikasi berkas, hingga penerbitan SDUWHV oleh Ditjen Imigrasi.
Dengan WHV, kamu bisa mendapatkan pengalaman kerja di berbagai sektor seperti perhotelan, pertanian, atau ritel sambil menikmati keindahan Australia.
2. Program Tokutei Ginou di Jepang

Jika kamu ingin bekerja di Jepang, program Tokutei Ginou atau Specified Skilled Worker (SSW) bisa menjadi pilihan. Program ini dibagi menjadi dua kategori:
-
Pekerja Berketerampilan Spesifik Nomor 1: Diperuntukkan bagi tenaga kerja asing dengan pengetahuan atau pengalaman di sektor tertentu.
-
Pekerja Berketerampilan Spesifik Nomor 2: Untuk tenaga kerja asing dengan keterampilan mahir di industri tertentu.
Syarat Program SSW Jepang:
-
Minimal usia 18 tahun.
-
Lulus ujian keterampilan dan tes kemampuan bahasa Jepang.
-
Memiliki dokumen pendukung sesuai dengan ketentuan pemerintah Jepang.