Sebelumnya, Yonhap News melaporkan, menurut narasumber industri yang tidak disebutkan namanya, Hyundai Motor akan menghentikan operasional lini 12 di Pabrik Ulsan No.1 selama lima hari, atau 24-28 Februari mendatang. Pabrik . Lini 12 tersebut digunakan untuk memproduksi model Ioniq 5 dan Kona Electric.
Sementara di Indonesia, Hyundai juga resmi membangun pabrik produksi yang berlokasi di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, yang telah beroperasi sejak 2021 lalu. Pabrik ini mampu memproduksi hingga 250 ribu unit mobil per tahun.
Beberapa model mobil Hyundai yang diproduksi di pabrik tersebut meliputi yakni Hyundai Santa Fe Hybrid, Kona EV, Stargazer, hingga Ioniq 5.
"Produksi saat ini berjalan dengan baik sesuai dengan permintaan pasar baik domestik maupun export. Untuk pasar domestik, HMMI [Hyundai Motor Manufacturing Indonesia] selalu mendukung permintaan untuk setiap modelnya di pasar Indonesia," ujar Fransiscus.
(ibn/roy)