Di bawah kepemimpinan Erdogan, Turki menjalin hubungan dekat dengan Kremlin. Rusia sedang membangun pembangkit listrik tenaga nuklir pertama di negara itu dan memasok militer Turki dengan sistem pertahanan rudal S-400, sebuah langkah yang ditentang keras oleh AS dan NATO.
Kremlin tidak segera menanggapi permintaan tanggapan atas pernyataan tersebut.
“Putin telah secara aktif mendukung upaya pemilihan kembali Erdogan, memujinya, memberinya kemenangan diplomatik, menyalurkan uang ke Turki, dan menangguhkan tagihan untuk energi,” kata Emre Peker, direktur Eropa untuk Eurasia Group.
“Di tengah kekhawatiran oposisi yang sudah berlangsung lama atas campur tangan dunia maya Rusia dalam pemilu Turki, tidak mengherankan jika Kilicdaroglu menyebut Moskow.”
Di sisi lain, Kilicdaroglu berjanji untuk memperbaiki hubungan Turki yang tegang dengan sekutu Barat yang dipimpin AS jika terpilih. Pekan lalu, dia mengatakan pihak oposisi memiliki intelijen yang menunjukkan bahwa mereka mungkin jadi target di media sosial melalui rekaman video atau suara palsu.
“Intervensi Kilicdaroglu merupakan upaya oposisi untuk mencegah potensi kampanye Erdogan meremehkan lawannya – terutama dengan menghubung-hubungkannya dengan terorisme,” untuk melemahkan oposisi dan mencegah pemilih memberikan suara mereka bagi penantang utama presiden, kata Peker.
(bbn)