Pabrik VinFast Rp3,2 T di Subang Beroperasi Akhir 2025
Sultan Ibnu Affan
11 February 2025 12:40

Bloomberg Technoz, Jakarta - VinFast Auto Ltd, produsen kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) asal Vietnam memastikan pabrik fasilitas produksi yang tengah dibangun di Subang, Jawa Barat akan beroperasi penuh sebelum akhir 2025.
Chief Executive Officer (CEO) VinFast Asia Asia Pham Sanh Chau mengatakan komitmen tersebut dilakukan sejalan dengan memperkuat posisinya sebagai produsen EV di Asia Tenggara.
"Kami juga telah memutuskan untuk membangun pabrik di Subang, dan berharap dapat menyelesaikannya sebelum akhir tahun ini," ujar Pham di Jakarta, Selasa (11/2/2025).
Pada medio Juli tahun lalu, VinFast sendiri telah memulai groundbreaking pembangunan pabrik perakitan EV pertamanya di Indonesia, yang sebelumnya ditargetkan rampung akhir 2025.
Pabrik tersebut berlokasi di kawasan industri yang sedang berkembang itu memakan nilai investasi sebesar US$200 juta atau sekitar Rp3,23 triliun pada saat itu, dengan luas mencapai 170 hektare (ha).