Logo Bloomberg Technoz

Bapanas: Bansos Beras Dihentikan Sampai Panen Raya Usai

Sultan Ibnu Affan
05 February 2025 12:50

Ilustrasi bantuan pangan. (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Ilustrasi bantuan pangan. (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Pangan Nasional (Bapanas) menjelaskan alasan penghentian sementara bantuan pangan berbentuk beras atau bansos beras selama periode Januari Februari, dan 4 bulan setelahnya.

Kepala Bapanas Arief Prasetyo Adi mengatakan penghentian dilakukan guna menjaga harga gabah kering panin (GKP) saat musim panen raya yang diprediksi akan mulai Maret ini.

"Tidak [semuanya dihentikan], hanya sementara. Ini kan lagi panen raya. Jadi selama panen raya atas rakortas [rapat koordinasi terbatas] terakhir kita hold dulu," ujar Arief di Jakarta, Rabu (5/2/2025).

Arief memperkirakan penghentian sementara bansos beras tersebut akan dilakukan setelah masa panen raya selesai, yang diprediksi pada April ini.

Selain menjaga harga GKP, kata Arief, penghentian sementara bansos tersebut juga masih belum terlalu mendesak dilakukan karena harga beras SPHP-yang digelontorkan pemerintah melalui Perum Bulog untuk mengendalikan harga beras-saat ini masih cukup bagus.