Logo Bloomberg Technoz

Aktivitas Manufaktur RI Melesat, Tertinggi dalam 10 Bulan

Hidayat Setiaji
03 February 2025 07:51

Pekerja beristirahat di salah satu pabrik minuman instan di Cikupa, Banten, Selasa (5/11/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Pekerja beristirahat di salah satu pabrik minuman instan di Cikupa, Banten, Selasa (5/11/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Aktivitas manufaktur Indonesia melesat pada awal 2025. Kenaikannya bahkan menjadi pencapaian atau milestone baru.

Pada Senin (3/2/2025), S&P Global melaporkan aktivitas manufaktur yang dicerminkan dalam Purchasing Managers' Index (PMI) di Indonesia untuk periode Januari tercatat 51,9. Naik dibandingkan bulan sebelumnya yaitu 51,2 dan menjadi yang tertinggi sejak Maret 2024 atau 10 bulan terakhir.

PMI di atas 50 menandakan aktivitas sedang berada di fase ekspansi, bukan kontraksi.

"Sektor manufaktur Indonesia mengawali 2025 dengan solid. Produksi dan pemesanan baru (new orders) kembali meningkat, dan dunia usaha menambah tenaga kerja dengan laju tercepat dalam 2,5 tahun terakhir," sebut keterangan tertulis S&P Global.

Cerminan optimisme dunia usaha, lanjut keterangan S&P Global, adalah dengan peningkatan pembelian bahan baku yang kemudian meningkatkan stok dan inventori produk. Ini menyebabkan biaya produksi meningkat, dan pengusaha harus memuar otak untuk meningkatkan penjualan dengan menebar diskon.