Logo Bloomberg Technoz

Rusia Bombardir Ukraina dengan Rudal dan Drone, Enam Orang Tewas

News
01 February 2025 21:10

Pesawat militer Rusia. Ilustrasi. (Dok: Bloomberg)
Pesawat militer Rusia. Ilustrasi. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg News,

Setidaknya enam orang tewas dan beberapa lainnya terluka di Ukraina menyusul pemboman besar-besaran Rusia menggunakan rudal, drone, dan bom udara, kata otoritas Ukraina, Jumat (31/1/2025).

Serangan diklaim sebagai respons serangkaian serangan drone terhadap infrastruktur minyak Rusia yang diklaim oleh Ukraina awal pekan ini. Dalam sebuah pernyataan, kementerian pertahanan Rusia mengatakan pihaknya menargetkan infrastruktur gas dan energi yang mendukung industri pertahanan Ukraina.

Di pusat kota Poltava, tiga orang tewas dan sepuluh lainnya terluka ketika sebuah rudal menghantam sebuah blok apartemen perumahan, kata Layanan Darurat Negara di Telegram. Upaya penyelamatan terus berlanjut. 

Tiga lainnya tewas akibat serangan di wilayah Sumy dan Kharkiv di timur laut, kata Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy di X.