Logo Bloomberg Technoz

"Sesuai peringatan cuaca ekstrem yang dikeluarkan BMKG, Rabu (29/1) hari ini Jakarta masih ada potensi dilanda hujan sedang-lebat. Oleh karena itu, saya mengimbau warga Jakarta untuk selalu berhati-hati. Jika melihat ada genangan, segera melaporkan melalui telepon 112, aplikasi JAKI atau pun berbagai kanal pengaduan lainnya, tulis teguh dalam akun Instagram-nya, dikutip Rabu (29/1).

Sementara itu, Kepala Pusdatin BPBD DKI Jakarta, M Yohan menjelaskan bahwa banjir sejak malam disebabkan oleh hujan lokal dengan intensitas ekstrem dan sangat lebat.

"Hal ini menyebabkan saluran air yang ada melebihi kapasitas daya tampung, sehingga [air] meluap menjadi genangan," ujar Yohan kepada Bloomberg Technoz, Rabu (29/1)

BPBD DKI Jakarta melaporkan kabar terbaru bahwa per pagi ini (29/1/2025), banjir telah menggenang di 52 RT dan 22 ruas jalan di Jakarta.

(dec/wdh)

No more pages