Logo Bloomberg Technoz

Induk JPFA Resmi Mau Hengkang dari Bursa Singapura

Redaksi
28 January 2025 13:20

Ilustrasi Japfa Comfeed. (Dok. Japfa Comfeed)
Ilustrasi Japfa Comfeed. (Dok. Japfa Comfeed)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Emiten agrifood milik keluarga Santosa PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) secara resmi menyampaikan rencana induk perusahaan, Japfa Ltd, menghapus pencatatan dari Bursa Singapura. Hal ini disampaikan perseroan dalam keterbukaan informasi akhir pekan lalu. 

Dalam keterbukaan tersebut disampaikan, pada hari Jumat, tanggal 24 Januari 2025, Japfa Ltd menyampaikan skema privatisasi di Bursa Efek Singapura (SGX). Jika skema tersebut disetujui oleh otoritas bursa Singapura, maka seluruh saham minoritas yang tercatat akan diambilalih oleh Keluarga Santosa. 

Artinya keluarga Santosa akan memiliki 100% saham Keluarga Santosa, yang merupakan induk perusahaan JPFA. Rencana delistikng tersebut tidak akan mengubah pengendalian atau manajemen Grup Perseroan dan tidak akan mempengaruhi bisnis Grup Perseroan serta kelangsungan usahanya.

JPFA akan tetap menjadi perusahaan tercatat di Bursa Efek Indonesia tanpa adanya perubahan kepemilikan mayoritas dan akan tetap secara mayoritas dimiliki serta dikendalikan oleh Keluarga Santosa dan tidak ada rencana aksi korporasi oleh Perseroan.

Sebelumnya beredar rumor yang menyebut perusahaan akan hengkang dari Bursa Saham Singapura atau SGX.