Banjir Keluhan, Apps BSI Mobile Mulai Diberi Rating Bintang 1
Whery Enggo Prayogi
11 May 2023 09:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - Layanan BSI Mobile milik PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) pada Apple App Store mampu Google Play Store mulai dijejali rating bintang 1. Diketahui sistem internet dan gangguan layanan mobile banking, ATM dan kantor cabang menyebabkan para nasabah kesulitan dan mengeluh dalam 2 hari terakhir.
Dalam pantauan Bloomberg Technoz, rating dari layanan Apps Store produk iPhone atau IOS nyaris sudah bintang 1. Review mereka juga bernada protes akibat layanan perbankan Bank BSI belum juga kembali normal.
Akun nufus*** berkeluh kesah. Dia melakukan transfer top up ke dompet digital OVO dan Shopeepay, namun uang belum masuk. Pada saat yang bersamaan saldo telah dipotong. “Gimana nih tanggung jawab dong, kok hilang gitu aja. Uangnya tidak balik lagi dari kemarin. Pembelian mbanking empat kali dipotong, hilang uang semua,” tulis dia yang lantas memberikan rating bintang 1.
Bintang 1 juga diberikan oleh Sadri1*. “Ini apa BSI mobile tidak karuan, tengah malam tidak bisa transfer, tidak bisa top up dana, gimana sih…masa kalau di atas jam 12 sudah tidak bisa transaksi, kan tidak lucu,” tulis Sadri1*
Akun di Apps Store bernama Aplikasi Caper juga memberi rating bintang 1. Dia sebut layanan ini merepotkan pengguna. Bug dan error yang terjadi selama beberapa hari ini belum juga kembali normal.