Harga Emas Antam Kembali Melejit ke Rp1,072 Juta per gram
Ruisa Khoiriyah
10 May 2023 09:17
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas Antam melanjutkan kenaikan hari ini dengan mendekati level rekor harga tertinggi, seiring kenaikan harga emas di pasar internasional dan pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS.
Emas batangan yang diproduksi oleh PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) dibanderol di level Rp1,072 juta per gram, naik hampir ceban dibanding Selasa lalu.
Sedangkan harga beli kembali oleh Antam (buyback price) hari ini naik lebih banyak yaitu Rp10.000 per gram ke posisi Rp967.000 per gram.
Harga emas Antam yang kembali naik itu kebanyakan karena pergerakan harga emas di pasar internasional yang saat ini masih bertahan di kisaran US$ 2.033 per troy ounce seiring langkah investor harap-harap cemas menanti data inflasi Amerika.
Data inflasi AS itu akan memberi petunjuk lebih besar terkait arah bunga acuan Federal Reserve. Di sisi lain, nilai tukar rupiah juga mengalami tekanan sejak beberapa hari terakhir di mana USDIDR pagi ini juga masih melanjutkan penguatan dan membawa rupiah melemah ke zona Rp14.755 per dolar AS.