RUPSLB Unilever: Divestasi Hingga Rombak Direksi
Muhammad Fikri
15 January 2025 08:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) telah melakukan rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) dan rapat umum saham independen (RUPS Independen), Selasa (14/01/2025). RUPSLB dan RUPS tersebut menyetujui dua keputusan persero.
Pertama, UNVR sepakat melakukan divestasi dengan melakukan penjualan bisnis es krim perseroan kepada PT Magnum Ice Cream Indonesia. Kedua, perseroan juga melakukan perombakan pada jajaran direksi.
“RUPSLB dan RUPS hari ini telah menyetujui divestasi bisnis Es Krim dan pembaruan susunan direksi,” kata Direktur PT Unilever Indonesia Benjie Yap, dikutip dari prospektus yang dibagikan, Selasa (14/1/2025)
Nilai total dari rencana penjualan bisnis es krim sebesar Rp7 triliun (tidak termasuk PPN). Dalam jangka pendek, transaksi tersebut akan diberikan langsung kepada para pemegang saham, karena perseroan berencana akan mendistribusikan hasil penjualan sebagai dividen tunai pada saat transaksi selesai.
Usai melakukan transaksi, perseroan akan berfokus pada bisnisnya yaitu Home and Personal Care yang terdiri dari Home Care, Beauty and Wellbeing, dan Personal Care; dan Nutrition.